News & Events

PEDOMAN PENYIMPANAN ASI PERAH

Posted by Ernest Admin on Sunday, 5, March, 2017


Pedoman penyimpanan ASI penting diketahui oleh para ibu dan ayah. Ibu yang telah mulai bekerja namun ingin memberikan ASI eksklusif untuk bayinya akan segera mulai penyimpan ASI untuk persediaan saat ibu tidak dirumah. ASI yang telah dipompa memang bisa disimpan terlebih dulu. Namun, baik kiranya ibu mengetahui serba serbi tentang penyimpanan ASI, berikut infonya:

Penyimpanan ASI sebaiknya disesuaikan dengan penggunaannya. ASI yang akan digunakan beberapa hari kemudian, lebih baik dimasukkan ke dalam bagian lemari pendingin yang tidak akan membuat beku.

ASI perah dapat disimpan mulai dari beberapa jam hingga beberapa bulan, tergantung dari suhu penempatannya.

Berikut prinsip penyimpanan ASI yang harus diketahui :

  • ASI perah tahan hingga 6 jam jika ditaruh pada suhu ruangan sekitar 25 derajat celcius.
  • ASI perah tahan hingga 24 jam, saat disimpan dalam boks pendingin yang ditambahkan dengan tambahan kantung es (ice pack).
  • ASI perah tahan sampai 5 hari, ketika ditaruh pada kulkas bagian lemari pendingin dengan suhu minimal 4 derajat celcius.
  • ASI perah tahan hingga 6 bulan pada freezer dengan suhu 18 derajat celcius dibawah titik beku 0 derajat celsius.

Hanya saja perlu diingat, proses pembekuan ASI perah kemungkinan menghilangkan beberapa zat yang penting untuk menghalau infeksi pada bayi. Semakin lama penyimpanan ASI perah, baik didinginkan maupun dibekukan, akan menghilangkan kandungan vitamin C pada ASI. Meski demikian, ASI perah yang sudah dibekukan itu, nilai gizinya masih jauh lebih baik dibandingkan susu formula.

Jadilah bagian dari
keluarga besar

For Any Questions Or Suggestions

 0857 8570 8000 / 0811 319 3055

 ernestherbalmix@gmail.com