News & Events

buah untuk diabetesi

Memilih Buah untuk Penderita Diabetes

Posted by alamaya on Monday, 25, April, 2016


Memilih buah yang cocok untuk penederita diabetes, sangat diperlukan. Pernahkah anda mendengar betapa susahnya penderitaetes. diabetes dalam hal mengatur makanan? Ada banyak makanan yang menjadi pantangan karena dikhawatirkan bisa meningkatkan kadar gula dalam darahnya. Bahkan untuk nasi pun tidak bisa sembarangan takarannya. Kandungan gula dalam beras bisa menjadi salah satu pemicu meningkatnya kadar gula dalam darah. Bukan hanya nasi, semua makanan dengan rasa yang manis tentulah menjadi salah satu pantangan tersendiri. Makanan manis sangat berbahaya untuk penderita diabetes

Bagaimana Cara Memilih Buah Yang Cocok Untuk Penderita Diabetes

Buah-buahan tentunya mengandung vitamin, mineral dan serat yang berbeda antara satu buah dengan buah yang lain. Memilih buah bagi penderita diabetes hendaknya yang mengandung kadar indeks glisemik rendah dan gulanya berupa fruktosa. Fruktosa memiliki kelebihan dapat dengan mudah diserap tubuh tetapi tidak menyebabkan kenaikan gula darah secara drastis. Fruktosa pun tidak memerlukan insulin dalam penyerapannya ke sel darah. Selain itu mengonsumsi buah yang mengandung glukosa pun tidak mengapa asalkan porsinya dalam jumlah kecil.

Hal tersebutlah yang menjadi patokan dalam memilih buah yang cocok untuk penderita diabetes. Adapun buah yang baik dikonsumsi penderita diabetes adalah  semangka, pear, strawberry, plum, pepaya, jambu, kiwi, lemon, orange dan apel.

Dalam memilih buah yang cocok untuk penderita diabetes berarti harus mengetahui pula jenis buah yang hendaknya dihindari. Yaitu mangga, pisang, persik. Di samping itu sebaiknya mengonsumsi buah dalam keadaan segar, sebisa mungkin tidak dibuat jus agar serat masih dalam kondisi utuh dan memberi manfaat.

Buah yang kaya serat aman bagi penderita diabetes karena mengandung glisemik rendah sehingga tidak menimbulkan lonjakan kadar gula darah. Serat akan menunda pengosongan pada lambung sehingga aliran ke usus kecil pun dapat ditunda pula. Hal ini akan memperlambat proses penyerapan gula ke dalam aliran darah. Contoh buah dengan serat tinggi adalah apel, apricot, blueberry, kiwi, delima, strawberry, raspberry, dan alpukat.

Tidak asyik memang memiliki penyakit apapun juga karena harus semakin berhati-hati dalam mengonsumsi makanan maka dari itu sebelum Anda sakit sebaiknya mulailah menjaga diri dengan baik agar tetap sehat dan bugar.

Jadilah bagian dari
keluarga besar

For Any Questions Or Suggestions

 0857 8570 8000 / 0811 319 3055

 ernestherbalmix@gmail.com