News & Events

Diet Yoyo Membuat BB Naik Lebih dari Sebelumnya?

Posted by Ernest Herbal Administrator on Saturday, 28, December, 2019


Diet yoyo membuat BB naik lebih dari sebelumnya. Sering mengalami semangat menggelora diawal diet dan kehabisan asa setelah beberapa hari? Anda tidak sendirian! Banyak orang yang memulai diet akhirnya mengalami fenomena diet yoyo seperti ini. Hmm tapi kira-kira ada akibat buruk untuk tubuh tidak ya kalau kita menganut pola diet seperti ini? Apa benar diet yoyo membuat BB naik lebih dari sebelumnya?

Bagi anda yang masih asing dengan istilah diet yoyo, diet ini merupakan sebutan untuk berbagai tipe diet yang menyebabkan berat badan cepat turun namun cepat naik kembali. Umumnya diet ini dilakukan dengan mengurangi jumlah kalori yang dikonsumsi secara ekstrim. Nah ternyata penelitian membuktikan jika diet semacam ini tidak membuahkan hasil yang memuaskan, terutama untuk jangka panjang. Pada awalnya anda mungkin dapat menurunkan beberapa kilo namun dalam setahun, 1 dari 3 orang yang menjalani diet yoyo segera kembali ke berat asal mereka.

Berat badan dapat naik kembali lebih dari sebelumnya. Bagaimana hal ini bisa terjadi? Semua diawali dari sel lemak kita yang menghasilkan hormon yang disebut leptin. Leptin memberitahu otak ketika anda sudah memiliki cukup lemak untuk disimpan. Saat BB turun, kadar lemak juga berkurang dan hormon leptin yang dihasilkannya juga berkurang. Hal ini membuat anda merasa lapar. Ditambah lagi, tubuh memperlambat metabolisme untuk menghemat energi.

Jadi, jika setelah diet ekstrim anda berhenti berdiet (dengan alasan sudah mencapai target BB yang diinginkan), anda akan memiliki nafsu makan yang meningkat (karena leptin yang rendah), namun tubuh anda membakar lebih sedikit kalori (karena metabolisme menjadi lambat). Inilah sebabnya setelah diet yoyo beberapa orang justru mengalami peningkatan berat badan

Wah berarti benar diet yoyo membuat BB naik lebih dari sebelumnya ya. Jangan sampai terjebak pola diet semacam ini ya.

Jadilah bagian dari
keluarga besar

For Any Questions Or Suggestions

 0857 8570 8000 / 0811 319 3055

 ernestherbalmix@gmail.com