News & Events

WASPADAI GEJALA BERIKUT SAAT MENYUSUI

Posted by Ernest Admin on Thursday, 2, February, 2017


Masalah memang sering timbul saat menyusui dan biasanya dapat diatasi dengan beberapa tips sederhana saja. Namun ada kalanya suatu gejala ternyata bisa cukup berbahaya. Apa saja yang perlu mendapat perhatian khusus anda, berikut ulasannya.

  • Stress.                                                                                                                                                                                                       Menjadi terlalu cemas atau stres dapat mengganggu refleks let-down Anda. Refleks let-down adalah refleks alami pelepasan air susu ke dalam saluran susu. Ini dipicu oleh hormon yang dilepaskan ketika menyusui bayi Anda. Hal ini juga dapat dipicu hanya dengan mendengar bayi menangis atau berpikir tentang bayi Anda. Berusahalah untuk sesantai dan setenang mungkin sebelum dan selama menyusui – dapat membantu susu Anda keluar dan mengalir lebih mudah.  Yang pada gilirannya, dapat membantu bayi anda menjadi lebih tenang dan rileks.
  • Bayi prematur mungkin tidak dapat menyusui langsung.                                                                                                              Dalam beberapa kasus, ibu dapat memerah ASI dan memberi makan melalui tabung botol atau menyusui. Sebenarnya sebagian besar bayi prematur tidak membutuhkan asupan tambahan. Jika ibu sudah dapat memerah ASI, bayi dengan berat sekitar 1500 gram (bayi dengan usia kandungan 32 minggu memiliki berat di kisaran 1500 gram, meski ada beberapa pengecualian) dapat tumbuh baik hanya dengan ASI saja, dengan kemungkinan penambahan vitamin D atau fosfor.
  • Tanda peringatan. Menyusui adalah proses alami, sehat. Tapi hubungi dokter Anda jika:
    • Payudara Anda menjadi luar biasa merah, bengkak, keras, atau sakit.
    • Payudara anda mengeluarkan cairan yang tidak biasa atau perdarahan dari puting Anda.
    • Anda kawatir bayi anda tidak bertambah berat badan atau tidak mendapat cukup asi.

Jadilah bagian dari
keluarga besar

For Any Questions Or Suggestions

 0857 8570 8000 / 0811 319 3055

 ernestherbalmix@gmail.com